-->

Daftar Resep Lapis Surabaya - By Info Resep

Kue Lapis Surabaya



Bahan Tiap Lapis Kuning :
  • 10 butir kuning telur
  • 100 gr gula pasir
  • 100 gr butter
  • 25 gr margarin
  • 50 gr tepung terigu protein rendah atau bisa pakai protein sedang
  • 1/2 sdt vanilla bubuk

Bahan Lapisan Coklat :

  • 10 butir kuning telur
  • 100 gr gula pasir
  • 100 gr butter 25 gr margarin
  • 50 gr tepung terigu protein rendah / sedang
  • 10 gr coklat bubuk Filling : Selai nanas atau bisa juga pakai buttercream

Cara Membuat :

  • 1. Panaskan oven 180'C. Siapkan 3 loyang 20x20x4 cm atau 22x22x4 cm. Olesi dengan margarin, alas kertas roti dan alasi kembali dengan margarin. Sisihkan.
  • 2. Kocok butter dan margarin hingga lembut. Sisihkan.
  • 3. Kocok kuning telur dan gula pasir hingga mengembang dan kental, masukkan vanilla. Kocok hingga rata.
  • 4. Masukkan butter dan margarin kocok, aduk rata menggunakan spatula.
  • 5. Masukkan tepung terigu dengan cara diayak, aduk rata menggunakan spatula. Lakukan cara yang sama untuk membuat lapisan coklat.
  • 6. Tuang ke dalam loyang dan oven selama kurang lebih 20-30 menit (tergantung masing-masing oven ya).
  • 7. Setelah matang, keluarkan dari oven dan balikkan.

Penyelesaian :

  • 1. Letakkan lapisan kuning, oles dengan selai atau buttercream, tumpuk dengan lapisan coklat. Oles kembali dengan selai atau buttercream dan terakhir tumpuk kembali dengan lapisan kuning.
  • 2. Masukkan ke dalam kulkas selama kurang lebih 30 menit agar set baru kemudian ditrim (dirapikan) pinggir-pinggirnya.

Selamat mencoba.

Berlangganan update artikel terbaru via email:

0 Response to "Daftar Resep Lapis Surabaya - By Info Resep"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel